Personal blog yang mengupas masalah kesehatan, kecantikan, pelajaran dan masih banyak lagi.

Pengertian, Tujuan, Ciri-ciri, Perbedaan, Jenis Slogan dan Poster Disertai Contoh Gambar & Kalimat Lengkap


Slogan adalah perkataan atau kalimat pendek yang menarik atau mencolok dan mudah diingat untuk memberitahukan atau mengiklankan sesuatu.

Poster adalah suatu kalimat menarik dan biasanya disertai gambar untuk menyampaikan informasi atau himbauan tertentu.

Tujuan penulisan slogan dan poster pada hakikatnya sama, yakni mengajak atau menghimbau masyarakat untuk melakukan sesuatu yang disebutkan dalam slogan dan poster tersebut.

Ciri-ciri slogan :
  1. Kata-katanya singkat, menarik, dan mudah diingat
  2. Disajikan dalam bentuk frasa, klausa, atau kalimat
  3. Merupakan semboyan suatu organisasi atau masyarakat
Ciri-ciri poster :
  1. Bahasa poster singkat, padat, dan komunikatif
  2. Bahasa poster bersifat persuasif
  3. Biasanya poster dilengkapi gambar, warna, foto, atau ilustrasi
Hal yang membedakan antara slogan dengan poster adalalah Isi atau muatan slogan berupa penjelasan mengenai tujuan ideologi suatu organisasi, golongan, dan sebagainya, sedangkan Isi atau muatan poster dapat berupa imbauan, ajakan, protes, penawaran produk, upaya pendidikan, dan penyaluran aspirasi tertentu.

Seringkali kita melihat slogan dan poster di tempat-tempat umum, seperti dipinggir jalan. Slogan dan poster merupakan salah satu bentuk penyampaian informasi yang memiliki ciri-ciri tersendiri dibandingkan dengan jenis penyampaian informasi lainnya. Agar sebuah slogan dan poster dapat meyakinkan pembacanya, slogan dan poster harus dibuat semenarik mungkin, baik secara isi maupun penampilan, dengan kreativitas kalian. Slogan dan poster biasanya dituangkan dalam bentuk plakat, stiker, spanduk, baliho, dan sebagainya. Sebagai media informasi visual dan bersifat luar ruangan (outdoor), terutama poster, penggunaan format bahasa, bentuk tulisan, penyertaan gambar, dan komposisi warna akan sangat berpengaruh terhadap minat seseorang untuk membacanya.

Contoh kalimat slogan :
  1. Saatnya Wanita Tampil di Depan
  2. PKK Budi Mulya, Hidup bersosialisasi, berkreativitas dan berprestasi
  3. Mengatasi Masalah Tanpa Masalah
  4. Tiada Hari Tanpa Prestasi
  5. Gantungkan Cita-citamu Setinggi Bintang Dilangit


Contoh kalimat poster :
  1. Keberhasilan membangun karier bukan berarti meninggalkan urusan rumah tangga
  2. Jangan Lupa! Buanglah Sampah Pada Tempatnya
  3. Biasakan Hidup Bersih, Maka Hidupmu Akan Menjadi Sehat
  4. Kebersihan Adalah Awal Dari Hidup Yang Sehat
  5. Kebersihan Merupakan Sebagian Daripada Iman


Poster dibagi meenjadi dua macam yaitu, poster berdasarkan isinya dan poster berdasarkan tujuannya, seperti dibawah ini :

Berdasarkan isinya:
  • Poster Niaga adalah poster yang dibuat untuk media komunikasi dalam urusan perniagaan dan perdagangan untuk menawarkan suatu barang, atau jasa.


  • Poster Kegiatan adalah poster yang berisi suatu kegiatan, seperti kegiatan jalan sehat, sepeda santai, dan lain-lain.


  • Poster Pendidikan adalah poster yang bertujuan untuk mendidik.


  • Poster Layanan Masyarakat adalah poster untuk pelayanan kesehatan yang berhubungan dengan kesejahteraan masyarakat.

Berdasarkan tujuannya :

  • Poster Propaganda adalah poster yang memilik tujuan untuk mengembalikan semangat pembaca atas perjuangan atau usaha seseorang dalam melakukan hal yang bermanfaat bagi kehidupan.
  • Poster Kampanye adalah poster yang bertujuan untuk mencari simpati dari masyarakat pada saat dilakukannya pemilihan umum.
  • Poster 'Dicari' atau "berbahaya“ adalah poster yang bertujuan yang memuat orang hilang, peringatan akan seseorang yang berbahaya, atau suatu perusahaan yang membutuhkan pekerjaan
  • Poster "Cheescake“adalah poster yang bertujuan untuk menarik perhatian publik, seperti bintang rock, artis, penyanyi, Dan lain-lain.
  • Poster Film adalah poster yang dibuat dengan tujuan untuk mempopulerkan suatu film yang diproduksi dalam industri perfilman.
  • Poster Komik adalah poster yang digunakan untuk mempopulerkan buku-buku komik.
  • Poster Afirmasi adalah poster untuk memotivasi pembacanya, biasanya tentang keberhasilan, kepemimpinan, dan lain-lain.
  • Poster Riset adalah poster untuk mempromosikan berbagai kegiatan riset sehingga mengundang para pelaku akademik untuk ikut dalam mengapresiasikan kegiatan tersebut.
  • Poster Kelas adalah poster yang berada didalam kelas pelajar yang bertujuan untuk memotivasi pelajar, juga poster tata tertib kelas.

  • Poster Komersial adalah poster yang hampir sama dengan Poster Niaga yaitu yang bertujuan untuk mempromosikan perniagaan, perdagangan, menawarkan suatu barang, atau jasa.

Macam-macam Slogan :

  • Slogan pendidikan, slogan pendidikan diartikan sebagai sebuah frase, kata-kata, kalimat atau motto yang bertemakan pendidikan yang bertujuan untuk mendorong dan memotivasi para pelajar agar semakin giat dalam menuntut ilmu. Umumnya slogan-slogan pendidikan sering kita lihat dimading-mading sekolah, didinding-dinding kelas, baligo-baligo dijalan raya, dan tempat-tempat lainnya.
  • Slogan lingkungan, tentu kita tidak asing lagi dengan slogan-slogan yang bertemakan lingkungan, slogan ini banyak kita jumpai ditempat-tempat yang strategis seperti dimading-mading sekolah, pada baligo-balogo dijalan-jalan raya, plang-plang di alun-alun, dan berbagai tempat lainnya. Secara umum slogan-slogan ini berisikan kata-kata, kalimat, frase atau motto yang menghimbau, mengajak, dan menginformasikan kepada kita agar turut serta dalam menjaga dan mencintai lingkungan sekitar kita.

  • Slogan kesehatan, tentu ada banyak sekali contoh-contoh dari slogan kesehatan, baik itu yang tertulis maupun tidak. Banyak contoh slogan-slogan kesehatan yang tertulis yang sering kita jumpai dan temui ditempat-tempat strategis seperti alun-alun, jalan-jalan raya, rumah sakit, puskesmas, dan tempat-tempat lainnya.
 





Related : Pengertian, Tujuan, Ciri-ciri, Perbedaan, Jenis Slogan dan Poster Disertai Contoh Gambar & Kalimat Lengkap

1 Komentar untuk "Pengertian, Tujuan, Ciri-ciri, Perbedaan, Jenis Slogan dan Poster Disertai Contoh Gambar & Kalimat Lengkap"